
A. Latar Belakang Kegiatan
Masa pendidikan residensi merupakan fase krusial dan penuh tantangan dalam jenjang profesi kedokteran. Tekanan akademik yang tinggi, beban kerja yang berat, tanggung jawab klinis yang besar, serta tuntutan profesional yang terus meningkat dapat memberikan dampak signifikan terhadap kondisi psikologis para residen. Tidak jarang, situasi ini menimbulkan stres berkepanjangan, kelelahan emosional (burnout), gangguan kecemasan, bahkan depresi. Stigma profesional, rasa takut akan penilaian negatif, dan kurangnya dukungan psikososial membuat banyak residen enggan mencari bantuan meskipun sedang mengalami tekanan mental yang serius.
Melihat pentingnya kesehatan mental sebagai fondasi kinerja dan profesionalisme dalam dunia kedokteran, RS Ortopedi Prof. Dr. R. Soeharso menyelenggarakan webinar sebagai bentuk kepedulian dan upaya preventif kepada residen di lingkungan RS Ortopedi Prof. Dr. R. Soeharso khususnya. Penyelenggaraan webinar ini memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai Kesehatan mental pada masa residensi, mengenali tanda-tanda burnout dan gangguan psikologis lainnya.
B. Tujuan Kegiatan :
a. Tujuan Umum
Memberikan edukasi terkait Kesehatan Mental dasar kepada Residen di Lingkungan Rumah Sakit
b. Tujuan Khusus
1) Peserta mampu memahami dan menerapkan informasi tentang kesehatan mental.
2) Peserta mampu meningkatkan pengetahuan dan pemahaman terkait kesehatan mental.
C. Cara Melaksanakan Kegiatan
Webinar Series Psikoedukasi Kesehatan Mental PPDS Nasional “Mental Health Playlist: From Stress to Success” Episode 1: New Beginnings dilakukan secara online dengan metode:
1. Ceramah
2. Diskusi
D. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan
1. Durasi Webinar
Webinar dilaksanakan dalam 1 hari
2. Webinar ini akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Jumat, 3 Oktober 2025
Pukul : 13.00 – 15.30 WIB
Tempat : Zoom Meeting
E. Peserta
Webinar Series Psikoedukasi Kesehatan Mental PPDS Nasional “Mental Health Playlist: From Stress to Success” Episode 1: New Beginnings, Peserta Internal dan Eksternal RSO Soeharso sejumlah 500
Sasaran:
1. PPDS
2. Seluruh dokter spesialis
3. Dokter Umum
4. Perawat
5. Radiographer
6. Analis Laboratorium
7. Fisioterapi
F. Narasumber
1. dr. Era Catur Prasetya, SpKJ
Moderator: dr. Kshanti Adhitya, SpEM, MM
Tazkya Depha Yus Ghina
G. Materi
1. Mental Health Literacy + Interactive Quiz
2. Discussion “Your Hospital Playlist Moment”
H. Administrasi Peserta
Free/Gratis untuk peserta dari 6 RSPPU (RSO Soeharso, RS Jantung Harapan Kita, RSIA Harapan Kita, RS Kanker Dharmais, RS PON, RS Mata Cicendo)
Peserta umum kontribusi Rp. 50.000, 00
I. Sekretariat
Tim Kerja Pendidikan dan Pelatihan RSO
Jl. Ahmad Yani, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo
Telp : (0271) 714458
Ext : 125
Contact Person : Timker DIKLAT - 08979752065/081233636039
Diklat Rumah Sakit Ortopedi Prof. Dr. R. Soeharso Surakarta